Kamis, 27 Juni 2013

Home » Tempo.co News Site: Dell Menawarkan Server Minimalis

,
Tempo.co News Site
daily news from tempo.co // via fulltextrssfeed.com
Dell Menawarkan Server Minimalis
Jun 27th 2013, 10:17

TEMPO.CO, Jakarta- Produsen elektronik Dell menawarkan private cloud in a box, atau server yang terintegrasi sebagai solusi teknologi informasi dengan ukuran minimalis. Produk bernama PowerEdge VRTX ini diutamakan bagi small medium business atau usaha kecil menengah dan kantor cabang.

"Perangkat ini memberikan solusi yang mengutamakan efisiensi," ujar Enterprise Solution Director Dell Indonesia, Frannata Suryanto, di Jakarta, Kamis 27 Juni 2013. Dia menyebutkan, solusi yang dimaksud adalah consulting services, deployment services, dan support services.

Consulting service adalah efisiensi terutama bagi sektor usaha kecil menengah. "Kami menawarkan harga yang lebih hemat, ukuran yang lebih kecil, dan daya yang lebih rendah," ujar Frannata.

Tampilan PowerEdge sekilas seperti CPU komputer dengan ukuran yang sedikit lebih lebar. Tidak seperti kantor yang membutuhkan ruangan khusus untuk mengendalikan TI, alat ini menghemat tempat. Daya yang dibutuhkan untuk menjalankannya hanya 1.100 Watt. "Produk ini akan datang pekan depan, kami belum bisa menyebutkan harganya," kata dia.

Ia menjamin produk ini aman dari polusi bunyi. "Tidak seperti peralatan di ruang IT yang umumnya berisik," ucap dia. Frannata menambahkan, PowerEdge VRTX mampu bertahan hingga suhu 45 derajat Celsius.

Produk ini memiliki kemampuan sistem manajemen langsung yang bisa dikendalikan dari jarak jauh. Dalam setiap sistem PowerEdge VRTX ditanamkan konsol chassis management controller untuk mengendalikan server, media penyimpanan, dan komponen jaringan cepat yang terintegrasi.

Adapun deployment services, Frannata mengatakan, instalasi dilakukan langsung oleh teknisi Dell. "PowerEdge VRTX mudah diinstall, karena penggunaan kabelnya 86 persen lebih sederhana ketimbang server yang biasa digunakan di data center," katanya.

Support services adalah ketersediaan pusat servis di seluruh Indonesia. "Servis yang ditawarkan resmi dan bergaransi," kata Frannata.

Dell mulai menjual PowerEdge VRTX di Indonesia mulai pekan depan. Frannata menyebutkan, selain usaha kecil menengah, sektor yang juga potensial bagi produk ini adalah kesehatan, perbankan, pendidikan, pemerintahan, dan militer. "Kami juga akan mengenalkan ke daerah, misalnya untuk kantor kecamatan," dia mencontohkan.

SATWIKA MOVEMENTI

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions