Rabu, 26 Juni 2013

Home » Tempo.co News Site: Michelle Obama dan Gedung Putih Ikut Instagram

,
Tempo.co News Site
daily news from tempo.co // via fulltextrssfeed.com
Michelle Obama dan Gedung Putih Ikut Instagram
Jun 27th 2013, 02:02

TEMPO.CO, Washington DC - Tak mau ketinggalan dengan warganya, Ibu Negara Amerika Serikat, Michelle Obama, dan Gedung Putih memutuskan untuk bergabung dengan aplikasi berbagi foto, Instagram, The Next Web mengabarkan pada Kamis, 27 Juni 2013.

Niatan Michelle Obama untuk bisa ikutan berbagi foto pada aplikasi yang telah diambil Facebook itu telah muncul sejak enam bulan lalu setelah ia bertemu dengan pendiri Instagram, Mike Krieger di Blue Room Gedung Putih. Pada saat itu, Krieger diundang dalam acara nonton bareng, State of the Union Address, dengan First Ladynya Negeri Abang Sam itu.

Meskipun tergolong anggota baru, baik Gedung Putih maupun Michelle Obama sudah memiliki banyak pengikut. Pada saat publikasinya, kediaman untuk orang nomor satu di Amerika Serikat itu memiliki lebih dari tiga ribu pengikut. Sementara pengikut Michelle Obama baru mencapai tiga ratus. Sebagai perbandingan, suami Michelle sekaligus pemimpin Amerika Serikat, Barack Obama, yang lebih dulu bergabung sudah memiliki lebih dari 2,2 juta pengikut.

Michelle Obama dan Gedung Putih sudah banyak mengunggah berbagai hal ke Instagram. Namun sayangnya, akun Instagaram milik Michelle Obama tidak dipegang secara pribadi dan utuh oleh dirinya sendiri. Michelle Obama mengungkapkan ada beberapa foto atau video yang memang secara pribadi dia bagikan sendiri. Tetapi ada juga yang dilakukan oleh asistennya. Setiap foto atau video yang diunggah ke Instagaram Michelle akan memiliki suatu tanda guna menunjukkan apakah itu dilakukan oleh Michelle sendiri atau timnya.

THENEXTWEB |HOSPITA

Topik terhangat:
Ribut Kabut Asap
| PKS Didepak? | Persija vs Persib | Penyaluran BLSM

Berita lainnya:
PKS: Dakwaan Luthfi Aneh dan Lucu
Mabes: Dua Polisi Tertangkap Bawa Rp 200 Juta

Polisi Tetapkan 9 Tersangka Pembakar Hutan

Lirik Nakal 'Rekening Gendut' Iwan Fals

Caleg Golkar Tewas di Lokalisasi

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions