Jumat, 19 Juli 2013

Home » Sindikasi techno.okezone.com: Ilmuwan: Bernyanyi Bantu Mempercepat Belajar Bahasa Asing

,
Sindikasi techno.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Techno // via fulltextrssfeed.com
Ilmuwan: Bernyanyi Bantu Mempercepat Belajar Bahasa Asing
Jul 20th 2013, 02:30

EDINBURGH – Sebuah studi baru menunjukkan bahwa seseorang dapat secara cepat menyerap bahasa asing dengan cara menyanyikan lagu asing tersebut selama berulang-ulang. Tim peneliti dari University of Edinburgh di Skotlandia memaparkan bahwa orang dewasa yang menyanyikan kata-kata atau frasa singkat dari bahasa asing, dapat dua kali lebih lancar berbicaranya nanti.

Diduga dengan mendengarkan kata-kata dalam lagu dan menyanyikannya kembali merupakan teknik pengasah memori yang baik. Meski belum secara jelas dipahami, tetapi selama ini musik sudah dikenal sarana yang dapat membantu memicu daya ingat seseorang.

Disadur Telegraph, Jumat (19/7/2013), Dr. Katie Overy selaku pemimpin penelitian di Reid School of Music University mengatakan bahwa bernyanyi dapat menjadi metode pengajaran bahasa asing baru yang efektif.

"Kebanyakan orang memiliki pengalaman mengingat kata-kata dari lagu yang telah mereka dengar. Bahkan, lagu juga kadang-kadang digunakan oleh guru bahasa untuk mengajari anak kecil belajar," jelas Overy.

"Kami pikir kami akan menyelidiki lebih lanjut mengenai ada atau tidaknya manfaat bernyanyi lagu asing yang jauh lebih efektif, terutama dalam berbahasa lisan,"  lanjutnya.

Hasil temuan Dr. Overy dan koleganya yang bernama Dr. Karen Ludke yang dipublikasikan dalam jurnal Memory and Cognition ini melakukan eksperimen dengan cara menggunakan rekaman kata-kata bahasa Hungaria untuk mengajar 60 orang dewasa.

Adapun alasan mereka memilih bahasa Hungaria adalah belum ada peserta yang memiliki pengalaman belajar bahasa ini. Selanjutnya, para peserta diperdengarkan kata-kata yang diucapkan dari rekaman dan diminta untuk mengulanginya kembali.

Setelah 15 menit pembelajaran, mereka diberi tes untuk mengetahui seberapa baik menyerap kata-kata yang sudah diperdengarkan tersebut. Hasilnya, mereka dapat mengingat kata-kata dengan benar dan baik untuk tes memori jangka panjang.

"Hasil penelitian ini menunjukkan dengan mendengarkan dan menyanyikannya kembali menjadi metode pembelajaran yang dapat memfasilitasi memori verbatim untuk bahasa lisan. Sehingga, dapat membantu mereka yang berjuang belajar bahasa asing," tutup Dr. Ludke. (amr)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions