Senin, 01 Juli 2013

Home » Sindikasi techno.okezone.com: PRJ 2013 Jadi Pesta Rakyat Berburu Gadget Murah

,
Changes are afoot at Blogtrottr!
By popular request, we're bringing in paid plans with some cool new features (and more on the way). You can read all about it in our blog post.
Sindikasi techno.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Techno // via fulltextrssfeed.com
PRJ 2013 Jadi Pesta Rakyat Berburu Gadget Murah
Jul 1st 2013, 10:21

Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair menjadi ajang tahunan yang selalu memikat. Pesta rakyat terbesar dan terlama ini memanjakan masyarakat di Ibu Kota.
 
Bagaimana tidak, selama satu bulan masyarakat Jakarta disuguhi banyak rayuan diskon untuk produk-produk konsumen, termasuk gadget.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, Jakarta Fair 2013 juga menjejalkan banyak produk gadget murah yang dapat menarik minat pengunjungnya.

Begitu Anda memasuki arena Hall C dan D, maka Anda langsung dapat melihat lautan booth yang menawarkan ponsel pintar, kamera, laptop, tablet dan masih banyak lagi.

Berbagai vendor gadget turut serta ramaikan lapak PRJ 2013. Misalnya saja bagi Anda yang memburu tablet dengan harga ramah kantong, Anda dapat menyambangi booth beberapa vendor lokal yaitu IMO, Movimax dan Zyrex. Anda akan disuguhi produk tablet dengan harga tidak lebih dari Rp1 juta.

Tablet Orion Z7 yang merupakan salah satu keluaran IMO baru memulai debutnya di PRJ 2013. Meski demkian, produknya langsung "laku" diminati oleh pengunjung. Ini memperlihatkan bahwa ponsel lokal juga tidak kalah saing dengan merek ponsel lainnya selama PRJ berlangsung. Demikian ungkap salah seorang sales IMO bernama Yuni kepada Okezone.

Sementara untuk lini produk ponsel pintar, Anda akan melihat berbagai brand ternama seperti Nokia, Samsung, Mito, Tiphone dan masih banyak lagi. Untuk dapat menarik perhatian pembeli, Nokia menawarkan berbagai diskon gede-gedean. Hal ini terlihat dari diskon yang diberikan Nokia untuk sederetan smartphone Lumia.

Selama PRJ berlangsung, Nokia menjual Lumia 620 seharga Rp2,4 juta dari harga awal Rp2,6 juta dan Lumia 920 Rp5,5 juta dari Rp6,5 juta.

Tak hanya itu, pihaknya juga memberikan hadiah menarik seperti undian langsung kepada pengunjung booth ponsel asal Finlandia tersebut.

Sementara itu, pangsa pasar kelas bawah dibidik oleh PT. Tiphone Mobile Indonesia Tbk yang menawarkan sejumlah produk dan seri telepon selular (handphone) murah selama pelaksanaan PRJ.

Salah satu yang banyak diburu adalah Tiphone seri T11 seharga Rp99 ribu yang bisa dibawa pembeli khusus pada Sabtu dan Minggu.

Anda juga akan disuguhi sederet ponsel premium dengan harga yang tak kalah menarik. Telkomsel dan Telesindo yang ada di Hall D menawarkan lima smartphone premium dengan harga yang dipangkas hingga Rp1 juta ialah LG Optimus G, Galaxy S4, iPhone 5, Xperia Z, dan Galaxy Grand. Sebagaimana diketahui, kelima smartphone tersebut dijual dengan harga normal diatas Rp3,5 juta.

Demikian juga bagi pencinta fotografi, Anda akan dimanjakan berbagai pilihan kamera digital dan polaroid. Salah satu booth yang menawarkan kamera saku digital adalah Brica yang terletak di Hall C dan Hall D.

Adapun Brica menawarkan kamera jenis Handycam serta kamera saku. Mereka mempromosikan tipe kamera saku Brica LSC seharga Rp399 ribu, yang biasanya dibanderol seharga Rp625 ribu.

Bagi Anda yang ingin menikmati diskon berbagai gadget di PRJ, masih ada waktu hingga 7 Juli 2013. Sebab dari pantauan langsung Okezone, sejauh ini tidak begitu banyak vendor yang bermurah hati untuk memberikan diskon besar-besaran selain di PRJ 2013. Selamat berburu gadget murah!
(amr)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions