Selasa, 09 Juli 2013

Home » Tempo.co News Site: OnBeat, Headphone Pengisi Ulang Baterai Ponsel

,
Changes are afoot at Blogtrottr!
By popular request, we're bringing in paid plans with some cool new features (and more on the way). You can read all about it in our blog post.
Tempo.co News Site
daily news from tempo.co // via fulltextrssfeed.com
OnBeat, Headphone Pengisi Ulang Baterai Ponsel
Jul 9th 2013, 06:47

TEMPO.CO, Edinburgh - Biasanya mendengarkan musik dari smartphone atau tablet akan lebih cepat menghabiskan daya tahan baterai. Tidak lama lagi, kondisi seperti itu akan berbalik. Headphone pada ponsel atau tablet akan beralih fungsi menjadi perangkat pengisi daya tahan baterai ponsel atau tablet meskipun penggunanya mendengarkan musik.

Ide brilian itu ditemukan oleh seorang insinyur audio asal Glasgow, Skotlandia, yang bernama Andrew Anderson. Anderson menciptakan prototipe dengan melampirkan panel surya pada sepasang headphone. Penemuan Anderson yang diberi nama OnBeat itu akan bekerja dengan memanfaatkan energi dari sinar matahari.

"Saya bersama teman-teman telah melakukan penelitian selama setahun terakhir untuk mengembangkan perangkat headphone yang tidak hanya memberikan kualitas suara yang baik, tapi sekaligus meningkatkan daya tahan perangkat mobile ketika akan bepergian," kata Anderson seperti dikutip Daily Mail pada Senin, 8 Juli 2013.

Sinar matahari yang ditangkap oleh sel surya fleksibel pada OnBeat akan dibangun menjadi headband dan disimpan dalam dua baterai Lithium Ion isi ulang pada masing-masing bagian headphone. Kemudian, energi yang tersimpan pada OnBeat dapat digunakan ketika ponsel atau tablet terhubung dengan headphone melalui saluran USB.  Bila cuaca panas tidak mendukung, pengguna dapat mengisi baterai headphone dengan menggunakan saluran USB yang terhubung ke stopkontak atau komputer. Energi yang diperoleh dari aliran listrik itu juga dapat mengisi ulang baterai ponsel.

Ia juga menambahkan bahwa integrasi baterai isi ulang  dan headband panel surya secara keseluruhan akan membuat ponsel atau tablet dapat bekerja sepanjang hari. Agar proyek OnBeatnya dapat dikenal secara luas, Anderson meminta bantuan dari perusahaan pendanaan teknologi Kickstarter sebesar 200 ribu Poundsterling atau sekitar Rp 2,5 miliar. Jika berhasil, Anderson berencana menjual setiap pasang OnBeat seharga Rp 1,5 juta pada bulan Februari 2014.

DAILYMAIL | HOSPITA

Berita terpopuler:
Phone 5 Dibenci, Samsung Galaxy S4 Dicinta
Warga Korsel Lebih Pilih iPhone Ketimbang Samsung?
iPhone Murah Dikabarkan Telah Diproduksi
Peduli Sampah, Siswi SMU 6 Yogyakarta Meraih Medali Emas

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions